Cabe Rawit Turun harga dan Bawang Putih Naik di Jambi

By MS LEMPOW 16 Jul 2020, 13:29:34 WIB Ekonomi
Cabe Rawit Turun harga dan  Bawang Putih Naik di Jambi

Mediajambi.com – Berdasarkan pantauan harga-harga dibeberapa pasar yang ada di Kota Jambi, seperti Angsoduo, Talang Banjar dan Simpang Pulai beberapa komoditi kebutuhan pokok turun. Turunnya harga beberapa komoditi ini disebabkan bertambahnya pasokan dari sentra baik lokal maupun luar daerah.

Pj Kepala Dinas Perindag Provinsi Jambi Rosnifa mengatakan komoditi yang mengalami penurunan harga yaitu cabe rawit hijau. Sedangkan bawang putih impor kating  dan bawang putih impor honan mengalami kenaikan harga. Sedangkan komoditi lain tidak mengalami perubahan harga. “Naiknya komoditi bawang putih ini disebabkan berkurangnya pasokan,” ujarnya Kamis (16/7/2020).

Dijelaskanya, harga cabe rawit hijau mengalami penurunan harga dari Rp18.000 menjadi Rp16.000 atau sebesar Rp.2.000 disebabkan  bertambahnya pasokan cabe rawit dari Jawa Timur. Sedangkan bawang putih impor kating  mengalami kenaikan harga dari Rp15.000 menjadi Rp16.000 atau sebesar Rp1.000. ”Bawang putih impor honan  juga mengalami kenaikan harga dari Rp.13.000 menjadi Rp.14.000 atau sebesar Rp.1.000 disebabkan  berkurangnya pasokan,” ujarnya.

Baca Lainnya :

Menurutnya kenaikan harga bawang putih impor ini tidak signifikan, karena stok yang  ada saat ini mencukupi dan tidak langka. “Harga-harga kebutuhan pokok dibeberapa pasar di Kota Jambi masih stabil dan tidak mengalami kenaikan dan mengalami kelangkaan,” jelasnya.

Pihaknya bersama tim Satgas Pangan terus melakukan monitoring terhadap komoditas kebutuhan pokok agar jangan sampai terjadi kelangkaan. “Kita terus memonitor ke gudang-gudang dan distributor guna memastikan stok mencukupi. Apalagi saat ini menjelang perayaan Idul Adha 1441 hijriah,” ungkapnya.(mas)

 

 

 




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment