- Ny Hesti Haris Buka Kejuaraan Taekwondo Kartini Cup 2025. Kolaborasi Perwosi dan Taekwondo Jambi
- Makeup Dimanapun Praktis dan Lebih Stylish! Aeris Beaute Hadirkan Dua Warna Baru untuk The Signature 4-in-1 Brush
- Pemkot Jambi Serahkan SK kepada 1.909 PPPK, 1 Mundur dan 8 Tak Hadir
- Pertamina Gandeng BPOM Wujudkan UMKM Berdaya Saing di Program Basamo Elok Jambi
- Dibawah Guyuran Hujan Ribuan Peserta Khidmat Ikuti Upacara Hardiknas di Balaikota Jambi
- Kolaborasi Perwosi dan Taekwondo Jambi Hadirkan Kejuaraan Kartini Cup 2025
- Bupati H Anwar Sadat Menerima Audiensi dari Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJPb) Provinsi Jambi
- Bupati Tanjab Barat Inspektur Upacara Peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) tahun 2025
- Pemkab Tanjab Barat Memperingati Hari Buruh Internasional (May Day) tahun 2025
- OJK dan BPS Umumkan Hasil Survei Nasional Literasi Dan Inklusi Keuangan (SNLIK) Tahun 2025
Dukung Program Pemerintah Kodam II /Swj melalui Kodim 0417/Kerinci Laksanakan Dapur Masuk Sekolah

Keterangan Gambar : Dukung Program Pemerintah Kodam II /Swj melalui Kodim 0417/Kerinci Laksanakan Dapur Masuk Sekolah
Mediajambi.com- Melalui Kodim 0417/Kerinci Korem 042/Gapu, Kodam II/Sriwijaya membantu pemerintah untuk mencegah dan menurunkan angka stunting di Wilayah Kabupaten Kerinci dan Kota Sungai Penuh melalui program dapur masuk sekolah, yang kali ini bertempat di TK Kartika II-24 Kota Sungai Penuh. Jumat (13/09/2024)
Dandim 0417/Kerinci Letkol Inf Eko Budiarto S.I.P, M,I.P melalui Kasdim 0417/Kerinci Mayor Inf Darminto S.I.P menyampaikan program dapur masuk sekolah merupakan upaya Kodim 0417/Kerinci dalam rangka mendukung pemerintah menurunkan angka stunting bagi anak-anak, melalui pemberian makanan dan bantuan nutrisi kepada anak-anak sekolah dasar.
“Ini merupakan upaya Kodam II/Sriwijaya melalui Kodim 0417/Kerinci membantu mencukupi kebutuhan asupan makanan bergizi bagi tumbuh kembang anak-anak di sekolah dasar,” ungkap Kasdim
“Program ini terus berjalan dan sekolah SD berbeda-beda didatangi, sekolah yang didatangi anak muridnya diberi makanan yang bergizi, dengan menu makanan yang diberikan TNI berupa nasi, sayur sop, telur kecap, tahu, tempe, kerupuk dan air mineral ditambah susu.Untuk hari ini, kegiatan dapur masuk sekolah program Pangdam ini dilakukan di TK Kartika II-24 Kota Sungai Penuh,” katanya.
Melalui Kasdim, Dandim 0417/Kerinci berharap kegiatan ini bisa meningkatkan gizi anak-anak yang berada di Sekolah Dasar wilayah Kerinci dan Kota Sungai Penuh .
“Ini menjadi motivasi dan atensi bagi Bapak Panglima TNI untuk peningkatan nutrisi dan mencegah stunting, khususnya anak-anak sekolah dasar,” katanya.
Sementara Kepala Sekolah TK Kartika II-24 Kota Sungai Penuh, Sasmeiliwati S. Pd menyampaikan, apresiasi dan ucapan terima kasih kepada Kodim 0417/Kerinci yang telah menyelenggarakan kegiatan Program Dapur Masuk Sekolah dan menyasar siswa TK yang dipimpinnya.
Ia juga berharap kegiatan Dapur Masuk Sekolah ini bisa terus berkelanjutan agar anak-anak Sekolah bisa menambah asupan gizi dan mencegah stunting.
“Sekali lagi kami mewakili TK Kartika II-24 Kota Sungai Penuh. mengucapkan terima kasih kepada bapak-bapak TNI yang memilih Sekolah kami, guna membantu menambah gizi anak-anak kami,” tutupnya.(*)