- Semarak May Day dengan Layanan Langsung dan Senam Sehat Bersama Pekerja
- Industri Jasa Keuangan Jambi Tumbuh Positif Mendukung Pertumbuhan Ekonomi Daerah
- Gubernur Al Haris Boyong Bupati/Wali Kota Audiensi dengan Menhub, Bahas Pengembangan Transportasi
- OJK Dorong Penggunaan Kecerdasan Artifisial di Sektor Perbankan secara Bertanggung Jawab
- Bibit Sawit Unggul Topaz 1 Berbuah Orange, Terbukti Sejahterakan dan digemari Petani
- Hadiri Rakortek Perumahan Pedesaan, Gubernur Al Haris Tegaskan Komitmen Dukung Program Tiga Juta Rumah
- Berkolaborasi Melindungi Ribuan Pekerja Rentan Melalui Program Kampung Bahagia
- Tingkatkan Kolaborasi dan Sinergi, SKK Migas – KKKS Sumbagsel Gelar Event Lifting Olympic
- Hadiri RDP Bersama Komisi II DPR RI, Gubernur Al Haris Soroti Minimnya Kewenangan Daerah dalam Sektor Minerba
- Gubernur Jambi Al Haris Hadiri RDP Bersama Komisi II DPR
Goes to PON XXI Aceh Sumut Siapkan Atlet Andalan. Cabor Angkat Besi Incar Medali Emas

Keterangan Gambar : Goes to PON XXI Aceh Sumut Siapkan Atlet Andalan. Cabor Angkat Besi Incar Medali Emas
Mediajambi.com -
Angkat Besi Provinsi Jambi optimis bisa kembali menyumbangkan medali
emas di ajang PON XXI Aceh/Sumut September 2024, asalkan semua kebutuhan atlet
terpenuhi dengan baik.
PABSI Jambi meloloskan 7 atletnya ke PON XXI dan menjadi
cabor prioritas kontingen Jambi sebagai penyumbang medali. Apa saja kebutuhan
atlet angkat berat peserta Pelatda PON XXI KONI Provinsi Jambi tersebut.
"Terutama asupan makanan bergizi dan vitamin, karena
jujur saja itu adalah kebutuhan utama saya untuk berlatih dan bertanding,"
ujar Rifki ketika ditemui di sela sela Pretest atlet di Stadion KONI Jambi,
Sabtu.
Menurut lifter Jambi peraih medali emas PON XX Papua kelas
120 kg ini, kebutuhan dirinya terhadap asupan makanan bergizi dan vitamin itu
cukup tinggi. "Ya karena energi yang harus saya keluarkan juga cukup
besar," jelasnya.
Hal itu dibenarkan oleh pelatihnya, M Aman. "Karena itu
kita sangat khawatir kalau saat PON
nanti atlet hanya mendapat nasi kotak. Asupan makanan dan gizinya pasti tidak
terpenuhi," jelasnya.
Selain kebutuhan makanan dan vitamin para atlet menurut Aman
juga membutuhkan pakaian tanding, ikat pinggang dan sepatu. "Kami berharap
semua kebutuhan atlet tersebut selama latihan bertanding bisa terpenuhi,"
ujarnya.
Selain Rifky, peraih medali emas PON XX dan di Pra PON,
PABSI juga menurunkan atlet andalannya, Juliana Klarisa yang akan turun di
kelas 55 kg. Saat ini Klarisa tengah mengikuti Pelatnas di Jakarta dan
diharapkan bisa menyumbangkan emas untuk Jambi.
Lifter lainnya adalah Tania Constantia kelas 59 kg putri,
Fabbie Wahyu Agnie (64 kg) , Melinda Gusti (76), Jihan Safitri (87 kg), Ibnul
Rizqhi putra 55 kg.
Kabid Binpres KONI Provinsi Jambi, Muhammad Ali mengatakan
Cabor angkat besi merupakan cabor prioritas yang diharapkan menyumbangkan
medali emas di PON XXI.
"Hasil survey dan pertemuan kami dengan pelatih cabor,
kami optimis angkat besi kembali menyumbang emas dan medali lainnya untuk
Jambi," jelasnya.
Untuk itu KONI Provinsi Jambi berusaha untuk memenuhi
kebutuhan atlet saat latihan maupun bertanding. (lin)