Jalin Silaturahmi dengan Perguruan Tinggi: Pengurus SMSI Provinsi Jambi Bertemu Rektor UNJA

By MS LEMPOW 22 Mei 2024, 11:41:17 WIB RAGAM
Jalin Silaturahmi dengan Perguruan Tinggi: Pengurus SMSI Provinsi Jambi Bertemu Rektor UNJA

Keterangan Gambar : Jalin Silaturahmi dengan Perguruan Tinggi: Pengurus SMSI Provinsi Jambi Bertemu Rektor UNJA


Mediajambi.com -Pengurus Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Provinsi Jambi menjalin silaturahmi dengan perguruan tinggi dengan bertemu Rektor Universitas Jambi (UNJA), Prof Helmi di Gedung Rektorat UNJA, Selasa (21/5/2024).

Dalam silaturahmi ini, Ketua SMSI Provinsi Jambi, Muhtadi Putrnusa didampingi Sekretaris SMSI Provinsi Jambi, Pirma Satria dan pengurus lainnya.

Baca Lainnya :

    Muhtadi Putrnusa dalam sambutannya menyampaikan, bahwa SMSI adalah konstituen Dewan Pers sejak 2014, dimana mempunyai anggota 3.700 media di Indonesia dan 64 media di Provinsi Jambi.

    Ia juga menambahkan, untuk di Provinsi Jambi juga mempunyai pengurus SMSI di Kabupaten dan Kota. "SMSI Provinsi Jambi sudah banyak melakukan kegiatan di luar, ikut membantu stunting, kegiatan sosial dan kegiatan keagamaan," ujarnya.

    Maksud dan tujuan silaturahmi ke UNJA, disampaikan Muhtadi untuk memperkenalkan diri terhadap SMSI Provinsi Jambi, dan ini menjadi salah satu agenda SMSI Provinsi Jambi.

    "Kami juga mengucapkan terima kasih atas penyambutan ini, dengan suasana baru dan rasa tetap seperti yang dulu," imbuhnya.

    Rektor UNJA Prof Helmi mengatakan, UNJA memang harus bersinergi dengan semua pihak termasuk media. "Saya kira kita terbuka, untuk diberi masukan dan saran. Harapannya kita saling mengisi dan bersinergi," kata Prof Helmi yang didampingi Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni Dr. Fauzi Syam. (*)




    Write a Facebook Comment

    Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

    Semua Komentar

    Tinggalkan Komentar :