Jelang Purna Bakti, Fasha Rotasi Tiga Pejabat Eselon II Pemkot Jambi

By MS LEMPOW 03 Nov 2023, 06:48:17 WIB KOTA
Jelang Purna Bakti, Fasha Rotasi Tiga Pejabat Eselon II Pemkot Jambi

Keterangan Gambar : Jelang Purna Bakti, Fasha Rotasi Tiga Pejabat Eselon II Pemkot Jambi


Mediajambi.com - Walikota Jambi, Syarif Fasha kembali melantik sejumlah pejabat diakhir masa jabatannya, Jumat (3/11/2023). Pelantikan di lakukan di Aula Griya Mayang, Rumah Dinas Walikota Jambi.

Beberapa nama pejabat Eselon II yang dilantik di antaranya adalah Noviarman yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Dinas Sosial, mengemban tugas baru sebagai Sekretaris Dewan (Sekwan).

    Selanjutnya adalah Yunita Indrawati sebelumnya menjabat sebagai Inspektur di Inspektorat Kota Jambi, mendapat tugas baru sebagai Kepala Dinas Sosial.

    Terakhir, Desyanti yang sebelumnya menjabat sebagai Sekretaris Dewan (Sekwan) memiliki tugas baru sebagai Inspektur, di Inspektorat kota Jambi.

    Pejabat lainnya adalah, Hendra Saputra yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Bidang Informasi dan Komunikasi Publik (IKP) pada Dinas Kominfo Kota Jambi, memiliki tugas baru sebagai Kepala Bagian Perekonomian dan Sumber Daya Alam.  Jabatan yang ditinggalkan oleh Hendra, diisi oleh Sayuti.

    Sementara untuk jabatan Sekretaris, Syafruddin dilantik menjadi Sekretaris Dinas PUPR Kota Jambi dan jabatan yang ditinggalkannya, diisi oleh Yunius yang sebelumnya menjabat sebagai Sekretaris Dinas PUPR Kota Jambi. (*/Yen)




    Write a Facebook Comment

    Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

    Semua Komentar

    Tinggalkan Komentar :