- Warga Digemparkan Temukan Mayat Sejoli di Dalam Mobil Terparkir di Tempat Perbelanjaan Trona Ekspres
- Pastikan Seleksi PPPK Berjalan Lancar, Wawako Diza Pantau Langsung dan Apresiasi Peserta
- Dandim Pungky Beri Pembekalan dan Motivasi untuk Satgas Yonif 142/KJ Jelang Tugas di Papua
- Pungli Menggurita di Kota Jambi, Djokas Siburian Anggota DPRD kota Jambi Akan Tempuh Jalur Hukum: Saya Siap Buat Laporan Resmi
- Danrem 042/Gapu Hadiri Pelantikan Ketua dan Pengurus PPAD Provinsi Jambi Masa Bakti 2025 –2029
- Diskominfo Kota Jambi Perkuat Transformasi Digital Lewat Forum KomDigi APEKSI 2025
- Diam-Diam Eks Lokalisasi Payo Sigadung Masih Beroperasi, 17 PSK Terjaring Razia Pekat saat Nunggu Tamu
- Walikota Jambi Hadiri Munas APEKSI VII di Surabaya, Perkuat Sinergi Antar Pemerintah Kota Photo Author
- Tujuh Belas Orang Perempuan Diamankan Saat Ops Pekat 2025 di Payo Sigadung (Pucuk)
- Kapolda Jambi Bersama Ketua Bhayangkari Melakukan Kunker Ke Polres Tanjabbarat
Kampung Lereng Membara, Emak Emak Histeris Selamatkan Barang

Keterangan Gambar : Kampung Lereng Membara, Emak Emak Histeris Selamatkan Barang/f-yen
Mediajambi.com - Sedikitnya 17 rumah di Kampung Lereng di
Kelurahan Legok, Kecamatan Telanaipura, Kamis (27/7/2023) terbakar. Warga
terutama emak emak histeris dan sibuk menyelamatkan harta benda yang ada.
Kebakaran itu terjadi sekitar pukul 09.00 wib di kawasan
yang cukup pasar penduduk dengan rumah sebagian besar terbuat dari kayu. Api
terlihat membara dan petugas pemadam kebakaran dibantu masyarakat sibuk
memadamkan api.
Api terlihat terus membesar karena udara yang panas terik,
dan hembusan angin. Api membumbung dan menyambar rumah rumah yang rata rata
terbuat dari kayu. Warga berusaha menyelamatkan rumahnya dengan menyiramkan air
dan membaca azan.
Lokasi kebakaran berada di
belakang Puskesmas Putri Ayu, Lorong Kadet Legiman, RT 04, Kelurahan
Legok, Kecamatan Telanaipura.
Saat ini belum diketahui berapa unit rumah yang dilahap si
jago merah. Warga juga mengaku tidak mengetahui penyebab kebakaran, namun
diduga akibat korsleting listrik. "Saya tadi didalam rumah tiba tiba orang
berteriak api api dan ketika keluar melihat api sudah membara," papar
seorang warga sembari sibuk mengeluarkan barang barang dari rumahnya. (yen)