- Lakukan Safari Subuh Keliling, Gubernur Al Haris Himbau Masyarakat agar Tidak Melalaikan Shalat
- Gubernur Al Haris Upayakan Putus Rantai Produksi CPO Kelapa Sawit
- Gubernur Al Haris Kukuhkan 54 Petugas Haji Provinsi Jambi
- Yuk Kenalan dengan Saham, Reksa Dana, dan Obligasi
- Warga Digemparkan Temukan Mayat Sejoli di Dalam Mobil Terparkir di Tempat Perbelanjaan Trona Ekspres
- Pastikan Seleksi PPPK Berjalan Lancar, Wawako Diza Pantau Langsung dan Apresiasi Peserta
- Dandim Pungky Beri Pembekalan dan Motivasi untuk Satgas Yonif 142/KJ Jelang Tugas di Papua
- Pungli Menggurita di Kota Jambi, Djokas Siburian Anggota DPRD kota Jambi Akan Tempuh Jalur Hukum: Saya Siap Buat Laporan Resmi
- Danrem 042/Gapu Hadiri Pelantikan Ketua dan Pengurus PPAD Provinsi Jambi Masa Bakti 2025 –2029
- Diskominfo Kota Jambi Perkuat Transformasi Digital Lewat Forum KomDigi APEKSI 2025
Karo Ops Polda Jambi Ikuti Pelaksanaan Doa dan Sholawat Deklarasi Kampanye Damai

Keterangan Gambar : Karo Ops Polda Jambi Ikuti Pelaksanaan Doa dan Sholawat Deklarasi Kampanye Damai
Mediajambi.com- Karo Ops Polda Jambi Kombes Pol. M. Edi Faryadi ikuti pelaksanaan kegiatan Do'a dan Sholawat dalam rangka Deklarasi Kampanye Damai Pilkada Serentak Provinsi Jambi 2024 pada Rabu, (09/10/2024)
Kegiatan tersebut dihadiri oleh sejumlah pejabat penting, termasuk Pjs. Gubernur Jambi H. Sudirman, Ketua DPRD Prov. Jambi M. Hafiz, dan para calon gubernur beserta pasangan calon. Turut hadir pula ketua dan anggota Bawaslu dan KPU Provinsi Jambi, serta para relawan dan tokoh masyarakat dengan total massa sekitar 1.000 orang.
Adapun acara ini mengusung tema "Mari kita wujudkan Pilkada yang jujur, Adil, Damai, dan Berintegritas."
Kegiatan acara dimulai dengan menyanyikan lagu "Indonesia Raya" dan dilanjutkan dengan sambutan Ketua Bawaslu Provinsi Jambi, Wein Arifin, yang menekankan pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban dalam pelaksanaan Pilkada.
Pada kesempatan tersebut Pjs. Gubernur Jambi juga memberikan apresiasi kepada semua pihak yang berkontribusi dalam menciptakan suasana yang damai.
Kapolda Jambi Irjen Pol. Rusdi Hartono melalui Kabid Humas Polda Jambi menyampaikan bahwa puncak dari kegiatan ini adalah pembacaan naskah Deklarasi Kampanye Damai yang diikuti oleh semua peserta. Deklarasi ini menegaskan komitmen untuk menjaga keutuhan NKRI, menolak hoaks dan politik uang, serta mendukung penegakan hukum.
Kemudian acara diakhiri dengan penandatanganan naskah deklarasi dan foto bersama.(*)