- Semarak May Day dengan Layanan Langsung dan Senam Sehat Bersama Pekerja
- Industri Jasa Keuangan Jambi Tumbuh Positif Mendukung Pertumbuhan Ekonomi Daerah
- Gubernur Al Haris Boyong Bupati/Wali Kota Audiensi dengan Menhub, Bahas Pengembangan Transportasi
- OJK Dorong Penggunaan Kecerdasan Artifisial di Sektor Perbankan secara Bertanggung Jawab
- Bibit Sawit Unggul Topaz 1 Berbuah Orange, Terbukti Sejahterakan dan digemari Petani
- Hadiri Rakortek Perumahan Pedesaan, Gubernur Al Haris Tegaskan Komitmen Dukung Program Tiga Juta Rumah
- Berkolaborasi Melindungi Ribuan Pekerja Rentan Melalui Program Kampung Bahagia
- Tingkatkan Kolaborasi dan Sinergi, SKK Migas – KKKS Sumbagsel Gelar Event Lifting Olympic
- Hadiri RDP Bersama Komisi II DPR RI, Gubernur Al Haris Soroti Minimnya Kewenangan Daerah dalam Sektor Minerba
- Gubernur Jambi Al Haris Hadiri RDP Bersama Komisi II DPR
Kontingen PORWIL Jambi Resmi Dilepas, Ini Pesan Wagub Sani

Keterangan Gambar : Kontingen PORWIL Jambi Resmi Dilepas
Mediajambi.com - Ketum
KONI Provinsi Jambi Budi Setiawan mendampingi Wakil Gubernur Jambi Abdullah
Sani melepas secara resmi Kontingen Jambi untuk mengikuti Pekan Olahraga
Wilayah (PORWIL) Sumatera ke-XI di Provinsi Riau, Kamis (02/11/2023)
Kegiatan pelepasan kontingen Jambi tersebut dilaksanakan di
Abadi Hotel Jambi dan dihadiri oleh para Ketua KONI Kabupaten/Kota se-Provinsi
Jambi, perwakilan Danrem 042/Gapu, perwakilan Kapolda Jambi, para Kadis, Atlet,
Official dan tamu undangan lainnya.
Dalam sambutannya, Budi Setiawan mengatakan, sebanyak
delapan cabang olahraga yang akan mengikuti Porwil ke-XI di Riau yaitu Renang,
Atletik, Voli, Catur, E-sport, Sepak Bola, Sepak Takraw dan Wushu.
"Alhamdulillah semua sudah kita persiapkan dengan
matang, baik atlet maupun pelatih, semoga atlet yang kita kirim bisa lolos ke
PON Sumut Aceh," ujar Budi
Budi menambahkan, sebanyak 143 Atlet dan 80 Official yang
akan berangkat ke Riau, dirinya mengingatkan kepada official dan atlet supaya
fokus dan menjaga kesehatan.
"Jaga attitude, fokus selama mengikuti Porwil dan jaga
kesehatan, kita pergi untuk bertanding pulang bawa prestasprestasi,"
jelasnya
Sementara itu, Wakil Gubernur Jambi Abdullah Sani
mengucapkan terimakasih kepada pengurus KONI dan pengurus Cabor serta Atlet
yang telah mengharumkan provinsi Jambi dengan prestasi dibidang olahraga.
"Prestasi yang selama ini sudah dicapai tentunya tidak luput
dari kerja keras pengurus KONI dan pengurus Cabor, semoga kedepannya prestasi
olahraga di Jambi lebih meningkat lagi," harapnya.(***)