- Semarak May Day dengan Layanan Langsung dan Senam Sehat Bersama Pekerja
- Industri Jasa Keuangan Jambi Tumbuh Positif Mendukung Pertumbuhan Ekonomi Daerah
- Gubernur Al Haris Boyong Bupati/Wali Kota Audiensi dengan Menhub, Bahas Pengembangan Transportasi
- OJK Dorong Penggunaan Kecerdasan Artifisial di Sektor Perbankan secara Bertanggung Jawab
- Bibit Sawit Unggul Topaz 1 Berbuah Orange, Terbukti Sejahterakan dan digemari Petani
- Hadiri Rakortek Perumahan Pedesaan, Gubernur Al Haris Tegaskan Komitmen Dukung Program Tiga Juta Rumah
- Berkolaborasi Melindungi Ribuan Pekerja Rentan Melalui Program Kampung Bahagia
- Tingkatkan Kolaborasi dan Sinergi, SKK Migas – KKKS Sumbagsel Gelar Event Lifting Olympic
- Hadiri RDP Bersama Komisi II DPR RI, Gubernur Al Haris Soroti Minimnya Kewenangan Daerah dalam Sektor Minerba
- Gubernur Jambi Al Haris Hadiri RDP Bersama Komisi II DPR
Dukung Ketahanan Pangan Nasional Kodim 0416/Bute Bangun Sodetan Saluran Air

Keterangan Gambar : Dukung Ketahanan Pangan Nasional Kodim 0416/Bute Bangun Sodetan Saluran Air
Mediajambi.com Tebo – Dalam rangka mendukung program
ketahanan pangan nasional, TNI AD melalui Kodim 0416/Bute melaksanakan
pembangunan sodetan saluran air sepanjang kurang lebih 200 meter di Desa Cermin
Alam, Kecamatan VII Koto Ilir, Kabupaten Tebo, Rabu (12/02/2025).
Saluran air ini nantinya akan mengaliri lahan persawahan
seluas kurang lebih 70 hektar, sehingga diharapkan mampu meningkatkan
produktivitas pertanian di wilayah tersebut.
Dandim 0416/Bute Letkol Inf Areif Widyanto, S.E., M.Han
menyampaikan bahwa pembangunan sodetan saluran air ini merupakan salah satu
bentuk nyata kepedulian TNI dalam mendukung sektor pertanian. Dengan adanya
saluran ini, petani setempat akan lebih mudah mendapatkan pasokan air yang
cukup untuk mengoptimalkan hasil panen mereka.
“Kegiatan ini merupakan bentuk sinergi antara TNI dan
masyarakat dalam mendukung ketahanan pangan nasional. Kami berharap dengan
adanya sodetan ini, sawah-sawah yang sebelumnya kesulitan mendapatkan air bisa
mendapatkan suplai yang cukup dan meningkatkan hasil produksi,” ujar Dandim
0416/Bute.
Salah satu petani setempat, Bapak Iwan menyambut baik upaya
yang dilakukan oleh Kodim 0416/Bute. Ia mengungkapkan bahwa selama ini, masalah
utama yang dihadapi petani di Desa Cermin Alam adalah keterbatasan air untuk
irigasi, terutama di musim kemarau.
“Kami sangat berterima kasih kepada Kodim 0416/Bute yang telah
membantu kami dengan membangun saluran air ini. Dengan adanya irigasi yang
lebih baik, kami optimis hasil pertanian akan meningkat dan kesejahteraan
petani pun semakin membaik,” kata Iwan.
Pembangunan sodetan saluran air ini diharapkan dapat
memberikan manfaat jangka panjang bagi para petani di Desa Cermin Alam dan
sekitarnya. TNI AD melalui Kodim 0416/Bute akan terus berkomitmen untuk
mendukung program ketahanan pangan nasional guna meningkatkan kesejahteraan
masyarakat.(*)