- OJK dan BPS Umumkan Hasil Survei Nasional Literasi Dan Inklusi Keuangan (SNLIK) Tahun 2025
- Perkuat Sinergi, Ketua SMSI Provinsi Jambi Sambut Kunjungan Silaturahmi Kakanwil HAM
- Peringati May Day 2025, Pemkab Tanjab Barat Komitmen Tingkatkan Perlindungan Pekerja
- Semarak May Day dengan Layanan Langsung dan Senam Sehat Bersama Pekerja
- Industri Jasa Keuangan Jambi Tumbuh Positif Mendukung Pertumbuhan Ekonomi Daerah
- Gubernur Al Haris Boyong Bupati/Wali Kota Audiensi dengan Menhub, Bahas Pengembangan Transportasi
- OJK Dorong Penggunaan Kecerdasan Artifisial di Sektor Perbankan secara Bertanggung Jawab
- Bibit Sawit Unggul Topaz 1 Berbuah Orange, Terbukti Sejahterakan dan digemari Petani
- Hadiri Rakortek Perumahan Pedesaan, Gubernur Al Haris Tegaskan Komitmen Dukung Program Tiga Juta Rumah
- Berkolaborasi Melindungi Ribuan Pekerja Rentan Melalui Program Kampung Bahagia
Wabup Tanjab Barat Tutup Kegiatan Pembinaan Peningkatan Kapasitas Aparatur Pemerintah Desa

Keterangan Gambar : Wabup Tanjab Barat Tutup Kegiatan Pembinaan Peningkatan Kapasitas Aparatur Pemerintah Desa
Mediajambi.com (Kualatungkal) - Wakil Bupati (Wabup) Tanjung Jabung (Tanjab) Barat H. Hairan, SH menghadiri sekaligus menutup secara resmi kegiatan Pembinaan Peningkatan Kapasitas Aparatur Pemerintah Desa Kabupaten Tanjab Barat, Rabu (15/03/23).
Pembinaan peningkatan kapasitas aparatur pemerintah Desa dalam Kabupaten Tanjab Barat Tahun 2023 ini dilaksanakan selama 3 (Tiga) Hari, dari tanggal 13-15 Maret 2023 di Aula Hotel Rivoli.
Plt Kepala Dinas PMD Tanjab Barat H. Mulyadi menyampaikan, dalam kegiatan ini pihaknya menggandeng narasumber Bupati, Pimpinan DPRD, Kapolres, Kepala Kejaksaan Negeri, Asisten Pemerintahan dan Kesra, Inspektur serta dari Pihak PMD sendiri.
"Pesertanya merupakan Kasi Pemerintahan Desa sebanyak 57 orang yang dilaksanakan dalam 1 angkatan," ucapnya
- Wabub Tanjab Barat Launching Penyerahan SPPT PPB-P20
- Wabup Tanjab Barat Hairan Himbau Masyarakat Jangan Membuka Lahan dengan Cara Membakar0
- Bupati Tanjab Barat Gelar Pertemuan dengan Balai Pelaksana Jalan Nasional Jambi0
- Sekda Pimpin Rapat Kerjasama dengan Lembaga Pemasyarakatan kelas IIB Kuala Tungkal0
- Sekda Tanjabbar Ikuti Kegiatan FPK Secara Virtual0
Ia juga menjelaskan, maksud dan tujuan pelaksanaan pembinaan peningkatan kapasitas aparatur pemerintah desa yang diikuti oleh Kasi Pemerintahan Desa bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan pemahaman para Perangkat Desa khususnya Kasi Pemerintahan Desa.
"Pengetahuan dan pemahaman itu tentang tata praja pemerintahan, menyusun rancangan regulasi desa, pembinaan masalah pertanahan, pembinaan ketentraman dan ketertiban," sebutnya.
Selain itu, kepada para Kasi Pemerintahan Desa juga diberikan pemahaman terkait pelaksanaan upaya perlindungan masyarakat, kependudukan, penataan dan pengelolaan wilayah, serta pendataan dan pengelolaan profil Desa.
Sementara itu, Wabup dalam sambutannya mengatakan bahwa saat ini banyak permasalahan di Desa yang sifatnya tidak melakukan koordinasi dan perancangan dalam pembuatan peraturan Desa.
“Saya berharap Kasi Pemerintahan Desa dapat berkoordinasi dengan baik, jika ada Kades yang membuat peraturan tidak melalui perancangan silahkan diingatkan kembali untuk melalui perancangan terlebih dahulu,” tutur Wabup.
Melalui pelatihan ini Wabup juga berharap apa yang telah disampaikan oleh narasumber dapat di ingat dan dijadikan pedoman serta diimplementasikan oleh bagi Perangkat Desa dalam bekerja.
Kegiatan penutupan kegiatan pembinaan peningkatan kapasitas aparatur pemerintahan Desa ini juga turut dihadiri oleh Peltu Kadis PMD H. Mulyadi, S. Pd, M. Kes, Kabid Adm Pemerintahan Desa Dessy Zuzanna, S. Pd. I, Panitia Pelaksana dan Peserta. (neng/*)